Sampang, Kabar Tegas – Penyerahan Barang Program Jatim Puspa Tahun 2024 di Desa Jrangoan Kecamatan Omben Pada Hari Rabu (7/8/2024).
Bertempat di Balai Desa Jrangoan Kecamatan
Omben kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dinas (DPMD) Kabupaten Sampang dan Provinsi Jawa Timur, Pj Kepala Desa dan Perangkat Desa, Pendamping Kabupaten, Pendamping Desa, Pendamping Sosial PKH dan puluhan keluarga penerima manfaat
Program Jawa Timur Pemberdayaan Usaha Perempuan atau dikenal JATIM PUSPA ini merupakan program Pemerintah Provinsi Jawa Timur sebagai salah satu upaya Pemulihan Ekonomi Nasional.
DPMD Provinsi Jawa Timur Dimas Risang Tegar dalam kesempatan itu mengatakan, penyerahan barang Jatim Puspa lebih mengutamakan tepat sasaran, tepat jumlah, tepat administrasi.
Pihaknya meminta kepada para keluarga penerima manfaat indikator keberhasilan terhadap program tersebut bisa menambah manfaat bagi kaum hawa.
” Untuk indikator keberhasilan program Jatim Puspa ini kami berharap bisa dimaksimalkan oleh jenengan semua ya, yang awalnya alat usahanya satu menjadi dua. Yang dua bisa menjadi empat, begitu ya,”ungkapnya.
Masyarakat Jrangoan sangat antusias dalam penyerahan barang tersebut, mereka mengucapkan terimakasih kepada pemerintah terutama pemerintah desa Jrangoan, adanya program tersebut dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama ibu-ibu.
“Terimakasih pak, semoga program ini bermanfaat, terutama kepada Pj Kades Jrangoan, dimasa kepemimpinan sampean Jrangoan maju, tidak menghilangkan program pemerintah desa yang lama,”ujar salah satu penerima manfaat. (Fie/Ari)